Kegiatan

SERTIFIKAT AKREDITASI PUSKESMAS SE-KOTA MATARAM

Alhamdulillah kami ucapkan atas segala rahmat yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa, hingga dapat mencapai hasil yang kami harapkan. Terimakasih kami juga ucapkan kepada Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Mataram, Bapak dr. H. Emirald Isfihan, MARS, MH, CMC., FISQua. beserta jajaran Dinas Kesehatan Kota Mataram atas segala bimbingan serta kerja sama untuk mencapai hasil yang kita harapkan bersama. Serta Selamat dan Sukses Kami sampaikan atas capaian yang bersama kita harapkan dari 11 Puskesmas yang berada di Kota Mataram. Semoga ini bukan akhir dan selalu jadi awal kita untuk tetap berkembang dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang lebih baik.

Read More

GEMA CANTING (Gerakan Masyarakat Cegah Stunting)

Dalam upaya menurunkan angka stunting bersama – sama Lintas Sektor terkait melakukan kegiatan GEMA CANTING (Gerakan Masyarakat Cegah Stunting) berupa pemberian bantuan untuk anak stunting. Bekerja sama dengan pegadaian dan edukasi Gigi Seimbang yang dihadiri oleh Camat Sekarbela, Ketua TP. PKK Kecamatan, Lurah Jempong Baru, Kepala Puskesmas Karang Pule, Kader, Toga, Tomo, serta masyarakat. Kegiatan ini Mengambil tempat di Lingkungan Jempong Barat, Kelurahan Jempong Baru Kecamatan Sekarbela. Semoga dengan pemberian edukasi ini para balita sebagai generasi penerus bangsa tetap sehat. CEGAH STUNTING ITU PENTING!!

Read More

Pemeriksaan Kesehatan Pegawai Puskesmas Karang Pule

Jumat, 15 September 2023 Pemeriksaan kesehatan bagi pegawai puskesmas Karang Pule dilakukan di aula puskesmas karang pule, pemeriksaan ini bertujuan untuk mengidentifikasi penyakit-penyakit yang terdeteksi maupun yang tidak terdeteksi dengan melakukan pemeriksaan dengan test atau uji untuk mengetahui permasalahan kesehatan, skrining sangat dibutuhkan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan karena agar kita bisa mengetahui apakah ada resiko tinggi yang menyerang kesehatan kita Setelah diadakannya pemeriksaan bagi pegawai puskesmas karang pule diharapkan agar bisa lebih menjaga pola hidup sehat serta selalu mengantisipasi tubuh dalam keadaan apapun dan dimana pun.

Read More

Kegiatan pelaksanaan BIAN (Bulan Imunisasi Anak Nasional) di wilayah kerja puskesmas karang pule.

Imunisasi merupakan salah satu upaya untuk mencegah terjadinya penyakit menular, pentingnya imunisasi BIAS (Bulan Imunisasi anak sekolah) untuk meningkatkan kekebalan sehingga mendapatkan perlindungan jangka panjang serta mencapai tingkat kekebalan yang tinggi, sehingga dengan imunisasi penyakit Campak Rubella yang menyebabkan wabah, kecacatan, dan kematian dapat dikendalikan. Setiap anak sekolah SD sederajat berhak mendapatkan pelayanan imunisasi yang dilaksanakan satu kali setahun, yaitu anak kelas 1 dan kelas 5 Yuk pastikan anak perempuan kita sudah mendapatkan imunisasi HPV sebelum lulus Sekolah Dasar. Mari kita jaga diri kita dari penyakit menular dengan melakukan Imunisasi.

Read More